Inspirasi Terbaik Rumah Anda

Membuat Apartemen Sempit Terlihat Lega Dengan Warna Hitam


Advertisement
Memiliki sebuah apartemen berukuran kecil bukan berarti tidak bisa menggunakan dekorasi warna hitam. Sebagaimana layaknya sebuah tagline iklan bahwa saat ini pemakaian warna hitam sudah tidak ditakuti lagi oleh sebagian orang. Namun penerapan warna hitam dalam desain interior apartemen yang berukuran terbatas memang memerlukan trik khusus, supaya ruangan tersebut terlihat lebih lega.

Kebanyakan apartemen yang memiliki ukuran ruangan sebesar 28 meter persegi tersebut memang menggunakan warna-warna terang untuk menampilkan kesan ruangan yang luas. Tapi tentunya jika selera anda berbeda, hal tersebut bukan suatu yang harus diterapkan juga pada apartemen milik anda. 

Trik Membuat Apartemen Sempit Terlihat Lebih Lega Dengan Warna Hitam

Seperti yang diterapkan oleh konsultan desainer interior bernama Extrude Interior, dimana mereka berani tampil beda dalam merancang interior sebuah apartemen dengan warna gelap. Agar warna hitam dapat tetap digunakan pada ruangan kecil, Ferry Kosim dari Extrude Interior menjelaskan bahwa pengaplikasian warna tersebut jangan berupa blok-blok berukuran besar yang akan membuat ruangan terasa penuh. Namun gunakanlah warna hitam untuk frame (rangka) yang tipis yang berfungsi sebagai sekat atau partisi maupun rak-rak yang hadir di tengah-tengah ruangan.

Tips selanjutnya yang merupakan kunci agar apartemen tersebut tetap enak dilihat meskipun banyak menggunakan warna gelap adalah mengkombinasikannya dengan warna-warna netral. Seperti contohnya pada bidang-bidang besar yakni dinding apartemen yang dibalur warna putih atau krem. Selain itu untuk menyelaraskannya dengan gaya industrial modern, dinding apartemen bisa di-finishing ulang, dengan begitu apartemen berukuran sempit tersebut tetap terlihat lega dan modern.

sumber : IDEA

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+

Related : Membuat Apartemen Sempit Terlihat Lega Dengan Warna Hitam