Inspirasi Terbaik Rumah Anda

8 Model Garasi Rumah Minimalis Paling Keren Tahun 2016


Advertisement
Garasi rumah merupakan bagian yang tidak terpisahkan dari sebuah bangunan tempat tinggal. Area ini memiliki peranan yang sangat penting dalam melindungi kendaraan sang pemilik rumah dari kondisi cuaca panas maupun hujan, selain itu fungsi utama yang lebih penting dari garasi adalah memberikan perlindungan keamanan dari kejahatan orang-orang yang berusaha untuk mencuri kendaraan. 

Untuk membuat garasi kendaraan di rumah tentu harus diperhitungkan secara cermat dan tepat, supaya ruangan tersebut terlihat menyatu dan serasi dengan bangunan rumah secara keseluruhan. Membuat garasi yang ideal juga akan memudahkan anda dalam melakukan berbagai aktivitas perawatan kendaraan secara berkelanjutan yang berdampak pada usia kendaraan anda yang menjadi lebih panjang.

Desain Model Garasi Rumah Minimalis Dengan Arsitektur Futuristik

Nah, jika tempat tinggal anda memiliki desain model rumah minimalis, maka sebaiknya anda membangun model garasi rumah yang cocok dan nyaman sesuai dengan jenis, ukuran dan jumlah kendaraan (mobil dan motor) yang anda miliki. Sebagai gambaran jika anda memilik satu unit mobil kecil (citycar atau hatchback), maka cukup dengan garasi berukuran panjang 4,8 meter dan lebar 2,5 meter. Sedangkan untuk sebuah kendaraan besar seperti mobil SUV 7 penumpang maka anda harus menyiapkan lahan berukuran 6 m x 3,5 m yang harus disediakan untuk membuat garasi rumah tersebut.

Pembuatan garasi rumah minimalis juga harus diperhatikan posisinya di dalam denah rumah anda, jangan sampai keberadaan garasi tersebut malah mengganggu aliran udara yang masuk ke dalam rumah. Kemudian pemilihan material juga akan sangat berpengaruh pada penampilan garasi dan rumah anda secara keseluruhan. Misalnya untuk bagian pintu anda bisa menggunakan bahan kayu solid atau plat besi dengan desain dan model yang serasi dengan gaya minimalis rumah anda.  

Di bagian lantai material yang cocok untuk ruangan garasi adalah granit atau keramik yang memiliki pori-pori kecil. Sehingga dalam perawataannya mudah dibersihkan dan secara teknis juga kotoran tidak akan menyerap kotoran. Selain itu lantai garasi sebaiknya menggunakan material keramik yang memiliki tekstur kasar, untuk menghindari kecelakaan yang diakibatkan oleh lantai yang licin.

Nah, untuk memberikan inspirasi bagi anda yang saat ini sedang mencari ide dalam membuat garasi rumah minimalis, berikut kami sajikan 8 gambar model garasi rumah minimalis paling keren tahun 2015.

8 Model Garasi Rumah Minimalis Paling Keren Tahun 2015

Desain Garasi Rumah Minimalis Modern Kontemporer

Model Garasi Minimalis Di Samping Rumah Dengan Nuansa Putih Elegan

Garasi Single Dengan Bangunan Terpisah Di Taman Belakang Dan Menggunakan Lift Sehingga Bisa Terlihat Rata Dengan Lantai

Model Garasi Rumah Minimalis Berteknologi Canggih

Garasi Rumah Minimalis Sederhana Tapi Elegan

Garasi Rumah Minimalis Mewah


Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+

Related : 8 Model Garasi Rumah Minimalis Paling Keren Tahun 2016